Pancaran Kasih Sayang Sang Rasul
Assalamualaikum warahmatullahi wa barokatuh Selamat sore sobat literasi semuanya. Hari ini adalah hari ke-13 kita berpuasa, rasanya begitu cepat hari bergulir tidak terasa hampir pertengahan bulan Ramadhan telah berlalu. Kali ini saya akan berkisah tentang kisah Rasulullah SAW yang sangat mengharukan, semoga kita selalu mencintai Rasulullah SAW hingga akhir hayat kita. Kisah ini terjadi pada diri Rasulullah SAW sebelum wafat. Rasulullah SAW telah jatuh sakit agak lama, sehingga keadaan beliau sangat lemah. Pada suatu hari, Rasulullah SAW meminta Bilal memanggil semua Sahabat datang ke Masjid. Tidak lama kemudian, penuhlah Masjid dgn para Sahabat. Semuanya merasa rindu setelah agak lama tidak mendapat Taushiyah dari Rasulullah SAW. Beliau duduk dengan lemah di atas mimbar. Wajahnya terlihat pucat, menahan sakit yang tengah dideritanya. Kemudian Rasulullah SAW bersabda: "Wahai sahabat2ku semua. Aku ingin bertanya, apakah telah aku sampaikan semua kepadamu, bahwa sesungguhnya Allah S...